Kegiatan Webinar Nasional /Pelatihan Cara Telaah Etik Penelitian Kesehatan dan Sosial Humaniora oleh Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta II bekerja sama dengan Konsultan Etik Penelitian Indonesia (INAREC) di Jakarta 27-29 Mei 2024 secara Hybrid. Kegiatan pelatihan ini diikuti 55 orang peserta dari anggota Komisi Etik Penelitian Kesehatan Poltekkes Jakarta II (KEPK PKJ II) ; dosen dan tenaga kependidikan Poltekkes Kemenkes Jakarta II dilakukan secara luring. Kegiatan ini juga dilakukan secara daring berupa webinar nasional bagi peserta dari Luar Poltekkes Kemenkes Jakarta II, yang diikuti secara nasional , diikuti 149 orang peserta.









Tujuan kegiatan ini untuk menyamakan persepsi tentang pentingnyan etik penelitian kesehatan terhadap protokol penelitian bagi Dosen, Tendik, Mahasiswa Tingkat Akhir dan Peneliti serta meningkatkan pengetahuan dan keterampilan Dosen, Tendik, Mahasiswa tingkat akhir dalam menyiapkan protokol penelitian kesehatan yang akan dikaji etiknya. Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi semua peserta dalam meningkatkan mutu penelitian kesehatan.