Arsip: News

PolkesJaDu raih gelar bergengsi pada NHPEO (National Health Polytechnic English Olympic) 2023

Juli 2023. Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta II (Polkesjadu) selalu mengikuti ajang NHPEO dari tahun ketahun sejak olimpiade ini digagas. Pada tahun 2023 ini NHPEO diselenggarakan di Surabaya, sebagai tuan rumah adalah Polkesbaya yang beralamat di Jalan Pucang Jajar Tengah No. 56 dan diikuti oleh 38 Poltekkes Kemenkes se-Indonesia pada tanggal 4 hingga 7 Juli 2023. NHPEO mempunyai tujuan meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris bagi mahasiswa melalui kompetisi; Debate, Public Speaking, Story Telling, Poster, Essay Writing, dan Vlogs.  Tahun 2023 ini ditambahkan keterlibatan dosen dalam rangka memperluas kegiatan untuk kategori Three Minutes Research/3MR (Dosen), dan Research Summary Writing/RSW. NHPEO juga merupakan jawaban atas Transformasi Sumber Daya Manusia Kesehatan (pilar ke 5) yang dicanangkan oleh Menteri Kesehatan RI yaitu menciptakan lulusan tenaga kesehatan yang dapat bekerja di luar negeri. Pada NHPEO 2023 ini Poltekkes Kemenkes Jakarta II mengambil semua jenis perlombaan yaitu: Debate, Public Speaking, Story Telling, Writing, Poster dan Vlog. Sedangkan lomba untuk dosen terdiri dari Three Minutes Research  dan Research Summary Writing.

Para mahasiswa dan dosen yang mengikuti NHPEO kali ini banyak mendapatkan medali sebagaimana terangkum dibawah ini:

  1. M. Fadhly Caesario (Mhs Teknik Elektromedik)_Gold Medalist Champion Public Speaking Master Category.
  2. Dini Wulandari (Mhs Teknik Elektromedik)_Gold Medalist Champion Writing Master Category.
  3. Rafly Dwi Septian (Mhs Teknik Radiodiagnostik)_Gold Medalist Champion Story Telling Master Category.
  4. Djuanita Rizki Adinda (Mhs Teknik Radiodiagnostik)_1ST Best Speaker Debate Novice Category.
  5. Thifal Humaira Zola (Mhs Teknik Radiodiagnostik)_2ND Best Speaker Debate Novice Category.
  6. Restu Indra Maulana (Mhs Teknik Elektromedik)_Silver Medalist Vlog Vategory
  7. M. Fahmi Hudaya (Mhs Teknik Elektromedik)_Silver Medalist Vlog Vategory
  8. Viola Angreliana Laka (Mhs Teknik Gigi)_Silver Medalist Vlog Vategory
  9. Nanda Puspitasari, S.Farm, M.Farm (Dosen Farmasi)_Gold Medalist Research Category

Dengan jumlah perolehan medali tersebut Poltekkes Kemenkes Jakarta II mendapat General Champion First Rank Institution Category pada NHPEO 2023. Akhirnya segenap civitas akademika mengapresiasi dan bangga atas pencapaian para mahasiswa dan dosen yang telah berjuang keras mengikuti kompetisi. Harapan kedepan perlunya pembinaan intensif agar setiap ada ajang kompetisi dapat mengikuti secara optimal dan meraih juara, dan yang tak kalah pentingnya dengan kemampuan berbahasa Inggris yang baik para lulusan dapat menjawab tantangan yaitu peluang pasar luar negeri akan kebutuhan tenaga kesehatan yang handal.

Tim Humas Polkesjadu

Kiprah PolkesJadu di ajang NPEO 2023 (National Polytechnic English Olympics)

National Polytechnic English Olympics tahun 2023 dilaksanakan pada tanggal 22 sampai dengan 24 Mei, bertempat di Emilia Hotel Palembang. Acara dimulai dengan sambutan oleh ketua pelaksana yaitu Bapak Dr.Yusri, S.Pd., MPD, dilanjutkan dengan pembukaan secara resmi oleh Direktur Politeknik Negeri Sriwijaya yaitu Bapak Dr.Ing. Ahmad Taqwa, MT. Jumlah yang mengikuti kegiatan ini 96 peserta, mereka adalah perwakilan dari 46 Politeknik seluruh Indonesia. NPEO merupakan agenda tahunan Badan Koordinasi Mahasiswa (BAKORMA) dan telah berjalan selama 10 tahun.  Terdapat 10 kategori NPEO 2023, yaitu writing novice category, writing master category, debate novice category, debate master category, speech novice category, speech master category, storytelling novice category, storytelling master category, new casting novice category, dan new casting master category.

Tahun ini merupakan tahun ketiga Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta II mengikuti ajang kompetisi nasional bahasa Inggris bersaing dengan seluruh Politeknik Negeri dan Swasta se-Indonesia, dan dapat meraih beberapa prestasi antara lain; Best Speaker Master Debate oleh M. Fadhly Caesario Mahasiswa Jurusan Teknik Elektromedik;   Champion Debate Master Category oleh Djuanita Rizki Adinda Mahasiswa Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi; Gold Medalist Story Telling Master Category oleh Rafly Dwi Septian Mahasiswa Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi; Gold Medalist Writing Novice Category oleh Dini Wulandari Mahasiswa Jurusan Teknik Elektromedik; Bronze  Medalist Newcasting Masters Category oleh Sativa Pradnya Swasti Mahasiswa Jurusan Farmasi dan akhirnya Poltekkes Kemenkes Jakarta II meraih Second Runner Up of The Best Institution. Penghargaan yang setinggi-tingginya oleh segenap sivitas akademika atas prestasi yang diraih, semoga kedepan semakin exis membawa nama baik institusi.

Tim Humas Jakadu

Forum Medical Engineering Indonesia “ROBOTIC TELESURGERY SYSTEM”

Jakarta, 31 Mei 2023. Bertempat di auditorium Prof. Gani Ilyas Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Jakarta II telah mengadakan Forum Medical Engineering Indonesia dengan tema “ROBOTIC TELESURGERY SYSTEM”. Sebagai Guest Lecture Medical Robotics an Application adalah Dr. Alireza Mirbagheri, Ph.D dari Teheran University of Medical Sciences Associate Prof. IACT Director. Acara dibuka oleh Sekretaris Jenderal Tenaga Kesehatan Bapak. Sugianto, S.K.M., M.Sc.PH dilanjutkan dengan sambutan oleh Ibu drg. Arianti Anaya, MKM selaku Dirjend Tenaga Kesehatan. Hadir pada acara tersebut Direktur Poltekkes Kemenkes Jakarta II beserta jajaran, dan khususnya para mahasiswa jurusan Teknik Elektromedik Poltekkes Kemenkes Jakarta II, serta para tamu undangan. Pada acara tersebut Dr. Alireza Mirbagheri, Ph.D selaku Guest Lecture Medical Robotics an Application memaparkan kepada para mahasiswa Teknik Elektromedik dan para undangan tentang teknologi ROBOTIC TELESURGERY SYSTEM, dilanjutkan dengan tanya jawab.  “ROBOTIC TELESURGERY SYSTEM”, memperkenalkan sebuah teknologi kesehatan canggih terkait dengan operasi pasien jarak jauh, teknologi ini didukung oleh perusahaan yaitu provider Telkomsel yang selama ini mendukung program pemerintah.

Implementasi teknologi ini telah diuji cobakan dengan menggunakan use case 5G Robotic Technology (bedah robotic jarak jauh) pertama di Indonesia pada saat kunjungan kerja Presiden Republik Islam Iran ke Indonesia pada Mei 2023, sebagai agenda penguatan sinergi antara Indonesia dan Iran di sektor kesehatan. Robotic Telesurgery sendiri merupakan salah satu use case inovatif pemanfaatan teknologi jaringan 5G yang didukung solusi jaringan dan layanan terdepan dari Telkomsel, yang memungkinkan dokter bedah untuk melakukan tindakan operasi terhadap pasien secara jarak jauh dan real-time. Uji coba dan demonstrasi use case 5G Robotic Telesurgery oleh Kemenkes, yang dilakukan di hadapan Presiden RI dan Presiden Republik Islam Iran tersebut, merupakan hasil kolaborasi bersama Telkomsel, melalui Telkomsel Enterprise, dengan rumah sakit pilot project untuk telesurgery RSUP Dr. Hasan Sadikin Bandung dan RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta.

Tim Humas Poltekkes Jakarta II

Halal Bihalal 1444H Poltekkes Kemenkes Jakarta II “5 kiat Hidup Bahagia” oleh : H. Abdurahman Yuri

Pasca libur Idul Fitri tahun 2023instansi pemerintah biasanya melaksanakan agenda yang disebut dengan halal bihalal. Sebagaimana tradisi yang telah turun temurun pada acara halalbihalal, para pegawai berkumpul dalam satu tempat, dengan mengundang penceramah untuk mengisi tausiah, dan diakhiri dengan saling bermaafan atau menjalin silaturahmi. Namun pada hari raya tahun 2023 acara ini oleh pemerintah (PANRB) ditunda berdasarkan Surat Menteri PANRB No. B/480/M.KT.01/2023 yang ditandatangani Mahfud MD selaku pejabat ad interim, pada tanggal 2 Mei 2023. Sebagaimana kutipan kalimat berikut “Dalam rangka meningkatkan kelancaran mobilitas masyarakat pasca libur nasional dan cuti bersama Idul Fitri 1444 Hijriah, diimbau agar instansi pemerintah jika merencanakan kegiatan halalbihalal untuk ditunda sampai awal pekan kedua setelah Hari Raya Idul Fitri 1444 H,”. Lebih tegasnya Menkopolhukam Mahfud MD menambahkan bahwa acara halal bihalal bisa dilaksanakan setelah tanggal 2 Mei 2023. Bertempat di Auditorium Prof. Dr. Tarwotjo Jurusan Gizi Politeknik Kesehatan Kesehatan Kemenkes Jakarta II, pada tanggal 9 Mei 2023 dengan mengikuti aturan pemerintah melaksanakan halalbihalal. Dalam rangka memberikan pencerahan kepada segenap sivitas akademika Poltekkes Kemenkes Jakarta II mengundang penceramah sebagai nara sumber H. Abdurahman Yuri atau lebih dikenal dengan AA Deda, beliau adalah adik kandung Abdullah Gymnastiar (AA Gym), sang pendiri Pesantren Daarud Tauhiid Bandung. Aa Deda dalam tausiahnya cukup sederhana dengan intonasi yang landai dan sesekali peserta dibuat tertawa bahagia dengan rangkaian kata tausiahnya yang baik.  5 kiat menggapai hidup bahagia adalah TIP andalan yang pernah disampaikan juga oleh AA Gym dan kali ini dirangkai dan dijabarkan kembali oleh Aa Deda, apa itu lima kiat menggapai hidup bahagia..?, mari kita uraikan semoga bermanfaat bagi kita para pembaca khususnya segenap sivitas akademika Poltekkes Kemenkes Jakarta II.

  1. Siap menerima kenyataan dan siap menerima pula jika tidak sesuai harapan, karena yang baik menurut manusia belum tentu baik menurut Alloh, namun yang dipilih Alloh pasti terbaik bagi manusia, kita harus sadar ini.
  2. Ridho menerima sesuatu ketentuan Alloh, jika tidak ridho maka akan menambah masalah, sebagai rukun Iman ke enam percaya kepada Qodho dan Qodhar.
  3. Jangan mempersulit diri sendiri.
    • Jangan salah membandingkan diri sendiri dengan sesuatu yang lebih dari kita.
    • Jadilah pemaaf, dan jangan sulit memaafkan karena akan menambah sengsara diri sendiri.
  4. Seringlah Evaluasi diri
    • Selalu Ingat masalah yang pernah dilakukan
    • Sikapi masa lalu yang pernah dilakukan dengan bertaubat
    • Hadapi masa depan dengan selalu berdo’a, apapaun kondisi, dimanapun berada.
    • Hadapi hari ini dengan penuh kesabaran dan selalu bersyukur.
    • Banyaklah ber-istigfar, maka akan dimudahkan segala urusan.
    • Imam Ghozali pernah mengatakan, kenapa kita masih hidup ?, karena kita masih diberi kesempatan untuk perbaiki diri.
  5. Bersandar hanya kepada Alloh (La haula wala quwwata illa billah).
    • Apapun yang terjadi sandarkanlah kepada Alloh, karena setiap jiwa selalu dalam gemggaman-Nya.
    • Suatu pekerjaan yang ringan bisa menjadi berat jika tidak ada pertolongan Alloh SWT.

Mari menjadi orang-orang yang ikhlas atas segala ketetapan Alloh, agar hidup yang kita jalani bahagia, juga pesan AA Gym bahwa kunci kebahagiaan itu adalah hati yang ikhlas. Semoga kita bisa mengamalkannya, dan sebagaimana do’a yang sering kita panjatkan selalu meminta kebaikan dunia dan akherat. Waalohu’alam Bisyowab. Tim Liputan Poltekkes Kemenkes Jakarta II.

Poltekkes Kemenkes Jakarta II Gelar Wisuda, Angkat Sumpah Lulusan Ahli Madya dan Sarjana Terapan Kesehatan Poltekkes Kemenkes Jakarta II Tahun Akademik 2022/2023

Jakarta, 7 Maret 2023, Poltekkes Kemenkes Jakarta II telah melaksanakan kegiatan wisuda untuk para mahasiswa yang telah menyelesaikan proses belajar di program studi masing-masing dan dinyatakan lulus. Pada tahun akademik 2022/2023  sebanyak 169 lulusan dari Program Studi Diploma III dan Sarjana Terapan, terdiri dari:

NoProdiJumlah Wisudawan (orang)
1Diploma III Farmasi97
2Diploma III Sanitasi11
3Sarjana Terapan Teknologi Radiologi Pencitraan37
4Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Elektromedis24
Jumlah Total Wisudawan/ti169
Jumlah Wisudawan

Pelaksanaan wisuda dan angkat sumpah para lulusan bertempat di Auditorium Prof. Gani Ilyas Poltekkes Kemenkes Jakarta II. Rangkaian acara wisuda di awali dengan masuknya senator ke ruang sidang, dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya, mengheningkan cipta dan hymne Poltekkes Kemenkes Jakarta II. Kemudian pembukaan sidang terbuka dipimpin oleh ketua senat dilanjutkan dengan pembacaan do’a, pembacaan SK penetapan lulusan, kemudian pemberian ijazah kepada wisudawan secara berurutan. Selesai pemberian ijazah oleh ketua jurusan dan pemindahan kuncir oleh Direktur dilanjutkan dengan prosesi angkat sumpah dan penandatanganan berita acara dipimpin oleh drg. Ariyanti Anaya, MKM selaku Direktur Jenderal Tenaga Kesehatan. Untuk menambah kesan dan pesan kepada wisudawan diberikan kesempatan melalui perwakilan wisudawan untuk memberikan sambutan yang intinya ucapan terima kasih kepada segenap sivitas akademika, dan kepada para orang tua yang telah mendukung selama proses perkuliahan hingga akhirnya di wisuda.

Selanjutnya sambutan direktur Poltekkes Kemenkes Jakarta II yang menyampaikan pentingnya untuk terus meningkatkan kompetensi bagi para lulusan menghadapi tantangan perkembangan bidang ilmu pengetahuan dan teknologi yang dinamis. Ibu drg. Arianti Anaya, MKM selaku Dirjend Tenaga Kesehatan dalam sambutannya pada wisuda dan angkat sumpah lulusan Poltekkes Kemenkes Jakarta tanggal 7 Maret 2023, memberikan apresiasi kepada Poltekkes Kemenkes Jakarta II yang telah mencetak SDM Kesehatan meliputi Diploma III dan Sarjana Terapan. Keberhasilan tersebut  merupakan kerjasama yang baik antara segenap civitas akademika serta dukungan orangtua yang semuanya itu tidak dapat diganti dengan apapun. Wisuda merupakan proses terselesainya perjuangan awal dan menuju proses berikutnya, lulusan yang telah disumpah menjadi tenaga kesehatan harus bisa berbakti dan berkarya untuk Negara yaitu dengan mengimplementasikan ilmu pengetahuan yang didapat selama kuliah, sehingga dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat khususnya. Sebagai tenaga kesehatan saudara telah berkomitmen untuk mengabdikan diri kepada masyarakat sebagai tugas mulia. Diketahui bahwa isu kesehatan saat ini adalah masalah stunting yang masih tinggi mencapai angka 24%, dimana target yang akan dicapai adalah 14%, masyarakat Indonesia bukan di Jakarta saja tepapi dari Sabang sampai Merauke yang sangat membutuhkan tenaga kesehatan dari lulusan Poltekkes Kemenkes, khususnya Poltekkes Kemenkes Jakarta II yang mempunyai Prodi Teknik Elektromedik, Sanitasi, Farmasi, dan Radiologi.

Kepada para wisudawan di informasikan bahwa saat ini Kementerian Kesehatan sedang mengembangkan strategi transformasi percepatan target kesehatan dengan enam pilar diantaranya Pilar Transformasi Pelayanan Primer yang mengutamakan tindakan preventif dan promotif dibanding kuratif, sebab jika sudah jatuh sakit maka akan mahal biayanya. Sebagai informasi bahwa 50% Puskesmas di Indonesia Timur, dan Tengah masih kurang untuk sembilan jenis tenaga kesehatan, dan sembilan jenis tenaga kesehatan itu dihasilkan Poltekkes Kemenkes, sehingga menjadi peluang besar bagi para lulusan untuk berkarya disana, mari berkontribusi untuk mengisi kebutuhan tenaga kesehatan di daerah sesuai dengan kompetensi yang dimiliki. Mari tingkatkan kompetensi walaupun hari ini telah selesai namun sudah ditunggu untuk meningkatkan kompetensi berikutnya karena tantangan kita bukan didalam negeri tetapi dari luar negeri. Ketika bicara Elektromedik dan Farmasi ini erat sekali dengan penerapan Transformasi Kesehatan yang ketiga yaitu Ketahanan Nasional tentang ketersediaan Farmasi dan Alat-alat kesehatan. Sebagaimana program pemerintah kita harus mengutamakan produk dalam negeri termasuk didalamnya Farmasi dan alat Elektromedik, untuk itu diharapkan dapat mengisi kebutuhan alat kesehatan nasional. Saat ini sudah ada produk elektromedik yang dihilirisasi dan ini peluang besar bagi institusi untuk terus meningkatkan kompetensi, untuk mencapai hal tersebut dukungan dari segenap civitas akademika sangat diharapkan terutama dari para alumni yang sudah sukses.

Tim Humas Polkesjadu, Amanudin, Maya Anindiya.

Kunjungan INA RESPOND

Jakarta – Bertempat di Auditorium Prof. Gami Ilyas Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta II menerima delegasi Indonesia Research Parternship on Infectious Diseases (INA RESPOND) mereka merupakan lembaga yang melakukan penelitian dasar dan penelitian klinis untuk mengembangkan jaringan penelitian penyakit menular kolaboratif yang kuat (19/09).

Penelitian yang dilakukan jaringan ini untuk membantu pengembangan kebijakan kesehatan masyarakat yang berkelanjutan di Indonesia. Kunjungan INA RESPOND dalam rangka audensi kepada KEPK Poltekkes Kemenkes Jakarta II.

Protokol yang sedang disiapkan oleh INA RESPOND akan di revew oleh KEPK JKT II. Pada kegiatan tersebut dipimpin oleh dr. Dona Arlinda, dr. Hermas Kosasih, dr. I Wayan Adi Pranata, dan Nurhayati& Retu. Kedatangan mereka didampingi oleh wadir I Poltekkes Kemenkes Jakarta II dan TIM KEPK-JKT II.

Tim Humas Polkesjadu

Workshop Optimalisasi Aset dan Pengembangan Inkubator Bisnis

Bogor – Bertempat di Grand Savero Hotel Poltekkes Kemenkes Jakarta II melaksanakan Workshop Optimalisasi Aset dan Pengembangan Inkubator Bisnis (20/09).

Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari dari tanggal 21 – 23 September 2022. Acara di awali dengan laporan ketua pelaksana yaitu Unit Bisnis dan Pengembangan Pendidikan, dilanjutkan dengan sambutan seklaigus pembukaan oleh direktur Bapak Joko Sulistiyo.

Untuk menunjang dan membangun serta mengembangkan bisnis di institusi Poltekkes Kemenkes Jakarta II, mengundang nara sumber profesional dari berbagai kompetensi antara lain PT. Inovasi Sigma Perkasa, Apkesi, ITB dan IPB. Dari paparan para narasumber diharapkan Poltekkes Kemenkes Jakarta II yang memiliki tujuh kompetensi dapat memulai membangun usaha.

Bicara inkubator terbayang sebuah alat untuk membantu bayi yang baru lahir prematur, sehingga perlu adanya bimbingan, arahan dan petunjuk untuk mencapai hasil yang diharapkan, begitu pula Poltekkes Kemenkes Jakarta II harus banyak belajar terkait bisnis yang akan dijalankan.

Pada akhir kegiatan, masing-masing jurusan membuat rancangan bisnis dan dipresentasikan di hadapan jurusan lain, dengan tujuan untuk saling memberi masukan. Beberapa paparan dari para narasumber yang sangat menarik sehingga memacu institusi Poltekkes Kemenkes Jakarta II untuk segera memulai bisnis walau dari hal yang terkecil dahulu. 

Selanjutnya, Poltekkes Kemenkes Jakarta II menyusun Rencana Tindak Lanjut tentang Inovasi yang akan dikembangkan untuk mendukung Visi PoltekKes Jakadu antara lain; Menambahkan inventarisasi Optimalisasi Asset dan Inkubator Bisnis yang dimiliki Jurusan; Membuat skala prioritas secara berurutan; Membuat Rencana/strategi Pengembangan Bisnis/Optimalisasi asset; Membuat POA (Plan Of Action) dari setiap Prioritas, rincian kegiatan dan time table.

Tim Humas Polkesjadu

Opening Ceremony “ODA Project Implementation” Between Health Polythechnic The Ministry of Health Jakarta II with Daegu Health College South Korea

Poltekkes Kemenkes Jakarta II sejak tahun 2016 telah menjalin kerjasama dengan Daegu Health College Korea Selatan terkait dengan keteknisian Gigi. Tindak lanjut dari kerjasama tersebut adalah implementasi bidang pendidikan dengan terlaksananya program internship/shortcourse instruktur laboratorium, dosen dan mahasiswa di dental technology department, DHC. Program Global Student Leadership yang diikuti oleh mahasiswa dengan beberapa negara yang dilaksanakan di DHC, bahkan kerjasama dalam bentuk dosen tamu yang mengisi seminar internasional pada Jurusan Teknik Gigi.  Kemudian kerjasama ini semakin berkembang dengan adanya program ODA (Official Development Assistance) dan pada tahun tahun 2022 terlaksananya “Open ceremony ODA Project Implementation Between  Health Polythechnic The Ministry Of Health Jakarta Ii  With Daegu Health College-South Korea” pada tanggal 15 dan 16 Juni 2022 di Prodi DIII Teknik Gigi Politeknik Kesehatan Jakarta II.

Implementasi ODA Project ini terlaksana atas ijin lintas Kementerian, dan dengan kesempatan ini mengucapkan terimaksih kepada:

  1. Kementerian Kesehatan RI
  2. Kementerian Badan Perencanaan Nasional/Bappenas
  3. Kedutaan Korea Selatan

Adapun hal yang menjadi implementasi dalam bentuk kerjasama ODA ini adalah:

  1. Pengembangan kurikulum
  2. Improvisasi laboratorium digital dentistry (CAD/CAM) dan renovasi laboratorium
  3. Pelaksanaan Workshop di DHC tahun 2023
  4. Di undang 2 pengajar untuk pelatihan CAD-CAM di DHC
  5. Beasiswa 1-2 orang dosen/instruktur laboratorium untuk melanjutkan pendidikan di Korea Selatan
  6. Program Hibah PKM (Pengabdian Kepada Masyarakat)

Harapan kedepan kerjasama ini akan berlanjut pada hal-hal yang lebih baik untuk pengembangan dan kemajuan jurusan Teknik Gigi Poltekkes Kemenkes Jakarta II.

Tim Humas (Amanudin, Maya Anindiya)